Saturday, March 17, 2007

Cantik, everyone?

Pernah mendengar ungkapan Leo Tolstoy "beauty is in the eye of the beholder"?
Beberapa waktu yang lalu, saya nonton serial nip/tuck di AXNChannel. Ceritanya waktu itu ada seorang perempuan buta yang cantik ingin dipasangkan semacam kornea untuk membuat matanya terlihat lebih ekspresif. Si dokter bertanya kenapa dia mengingingkan operasi demikian sedangkan dia sudah cantik walaupun buta. Si perempuan menjawab "pretty is in the eye of the beholder, beauty is in the soul".
Ungkapan tersebut dalem sekali rasanya menurut saya. Betapa kosa kata bahasa inggeris di dalam kalimat tersebut begitu membedakan kecantikan fisik dan kecantikan hati, sedangkan dalam bahasa kita nih semuanya sama-sama cantik.
Jadi sebagai perempuan, kita mau pretty atau kita mau beauty?
Sebuah produsen sabun mandi terkenal di Indonesia tampaknya juga sedang mengkampanyekan dua aspek kecantikan (coba lihat di sini deh). Bermacam-macam pertanyaan dan pernyataan bisa keluar kalau ngomongin soal kecantikan, ya ngga?
Di majalah perempuan yang saya baca, iklan kecantikan (mulai dari perawatan tubuh, kulit,muka, dsb. dsb.) mendominasi lho. Bahkan di koran terbesar di Malaysia pun tidak lepas dari iklan-iklan kecantikan ini. Mau muka mulus bebas jerawat, bordir alis, perut rata mulus bebas guratan jeruk purut, langsing singset, bugar sehat, vitamin kecantikan, wah layaknya iklan tv kabel nih "macam-macam ada".
Lha, memang siapa yang tidak mau cantik sih?
Jawabannya: tidak ada
Semuanya tentu ingin cantik. Yang tidak mengaku atau merasa cantik pun di dalam lubuk hati adalah merasa atau setidaknya [ingin] merasa cantik.
Saya sih tidak akan memberikan tips tentang kecantikan atau kiat-kiat untuk tampil pe-de dan cantik wong saya bukan pakar kecantikan cum pakar kepribadian bla bla bla.
Saya cuma mau bilang, saya sendiri tergoda untuk mencoba segala tawaran iklan kecantikan tersebut tapi pada akhirnya selalu urung (duit tentu menjadi faktor penentu juga hahaha). Pada akhirnya sih saya bersyukur saja dengan apa yang saya ada, seperti kata perempuan buta itu: "pretty is in the eye of beholder, beauty is in the soul".
So, cantik, everyone?

No comments: